Berkenalan dengan Anak Albino Kembar yang Viral di Wonogiri
WONOGIRI - Anak albino kembar bernama Nadia Nur Azahra dan Nadira Nur Ainiyah (3,5) asal Wonogiri ini menjadi viral di media sosial setelah mengunjungi Waduk Tandon, Pare, Selogiri bersama dengan kedua orang tuanya beberapa hari yang lalu.
Namun usai viral pengakuan mengejutkan dikatakan orang tuanya Jumat (04/09). Banyak warga dan masyarakat yang tidak mempercayai bahwa kedua anak albino kembar tersebut merupakan anak dari Nunung Kristanto (44) dan Suratmi (35) yang tinggal di Dusun Gadungan, RT 01/RW 03 Desa Nambangan, Kecamatan Selogiri, Kabupaten Wonogiri.
Bahkan menurut Sang Ibu, Suratmi sampai-sampai ada yang mengira bahwa Nunung dan Suratmi adalah pengasuh dari kedua anak albino kembar tersebut dikarenakan warna kulitnya berbeda dengan sang orang tua.
"Dokter itu bilangnya kelainan genetik, kekurangan pigmen. Padahal hamilnya itu ya seperti orang hamil biasa saja. Jadi enggak tahu kalau itu albino," jelasnya.
Suratmi lanjut menerangkan bahwa dirinya dengan suaminya asli warga dari Selogiri. Namun lama merantau di Banten dan baru 2 bulan kembali ke Selogiri.
Baca Juga
- Ada Uang Kertas 100 Rupiah Tahun 1992, Anda Beruntung, Ini Uang Langka Dijual Seharga Mobil Alphard!
- Cerita Unik Malam Pertama, Kelelahan dan Akhirnya Tidur Nggak Pakai CD, Alat Wanita Ini Kemasukan Tikus Curut
- Pelajaran Buat Kita Semua, Orang-Orang Ini Tewas Saat Ulang Tahun Akibat Di Kerjain Temannya Sendiri
Selain terlahir dengan warna kulit yang berbeda menurut Suratmi, kedua orang anaknya juga memiliki kekurangan yaitu ketika terpapar sinar matahari, kulitnya akan berwarna merah dan terasa gatal seperti iritasi.
"Harapannya ya sehat sajalah. Enggak ada keluhan apa-apa karena ini juga setiap hari banyak yang datang ke sini minta foto. Tapi kan ya takut juga karena ini lagi corona, makanya ini saya sudah siapkan tempat mencuci tangan. Terakhir harapannya hanya ingin foto dengan Pak Bupati Wonogiri," harapnya. (Fernando Fitusia)
Sumber:https://www.google.com/amp/s/m.kumparan.com/amp/bengawannews/berkenalan-dengan-anak-albino-kembar-yang-viral-di-wonogiri-1u8PTHeXVci
Belum ada Komentar untuk "Berkenalan dengan Anak Albino Kembar yang Viral di Wonogiri"
Posting Komentar